Pages

Kamis, 02 Februari 2017

Me as a Mother - Parenting



Semasa kecil, saya dibesarkan dengan harapan kelak ketika besar saya bisa kuliah dan bekerja hingga bisa punya penghasilan sendiri tanpa harus bergantung pada suami. Ibu tidak pernah memaksa saya belajar memasak dan bersih-bersih rumah. Ibu lebih suka saya rajin belajar dan dapat nilai bagus daripada belajar memasak dan berbenah rumah. Toh nanti kalo saya bekerja dan punya gaji saya bisa membayar ART. Jadi tidak perlu memasak dan beres-beres rumah.

Namun kini setelah saya dewasa dan menjadi seorang ibu, saya belajar satu hal penting yang selama ini kerap diabaikan, yaitu 'Parenting.' Ada banyak sumber yang mengajarkan tentang parenting. Semuanya bagus. Secara garis besar tujuannya sama. Agar kita sebagai orang tua mau menurunkan ego dan belajar untuk menjadi orang tua sebagaimana mestinya. Saya ambil yang pas di hati saja. Agar bisa saya terapkan dengan ikhlas tanpa membandingkan sumber parenting yang satu dengan yang lain.